NOWTIZEN.TV, MESUJI (2/3/2024) – Polres Mesuji bakal menggelar Ops keselamatan Kratau 2024 dan aksi keselamatan jalan selama 14 hari terhitung mulai tanggal 4 sampai dengan 17 Maret 2024 mendatang.
Kapolres Mesuji, AKBP Ade Hermanto, saat apel pasukan di halaman Mapolres mengatakan Ops keselamatan Kratau 2024 dan aksi keselamatan jalan itu akan menyasar segala bentuk Potensi Gangguan (PG), Ambang Gangguan (AG) dan Gangguan Nyata (GN) yang berpotensi mengakibatkan kemacetan, pelanggaran lalu lintas dan kecelakaan lalu lintas.
“Prioritas Ops Krakatau 2024 dan keselamatan jalan yaitu kendaraan bermotor roda dua maupun roda empat yang menggunakan knalpot Brong, kendaraan yang tidak standar pabrikan menambah panjang rangka atau merubah spektek dan kendaraan barang yang over dimensi dan over loading,” ujarnya Sabtu, 2 Maret 2024
Selain itu, kata AKBP Ade, Ops Krakatau 2024 dan aksi keselamatan jalan juga menyasar kendaraan pribadi yang menggunakan sirine, rotator atau strobo bukan peruntukannya, TNKB kendaraan bermotor yang tidak sesuai dengan aturan atau spektek dan pengendara sepeda motor yang tidak menggunakan helm SNI
“Dengan dilaksanakannya operasi tersebut, masyarakat diharapkan dapat memahami dan mematuhi tata tertib dalam berkendara, sehingga dapat meminimalisir angka kecelakaan di jalan,” kata Kapolres
(RUDI)