LAMPUNG BARAT (29/9/2024) – Bripka Rico Hady Saputra, anggota SPKT Polres Lampung Barat, mencatatkan aksi heroik dengan menangkap komplotan pencuri sepeda motor.
Proses penangkapan yang menegangkan ini sempat diwarnai oleh tembakan dari para pelaku, dan video pengejaran Rico viral di media sosial. Dalam rekaman tersebut, Rico tampak mengejar pelaku menggunakan mobil pribadinya, dengan istri dan anaknya ikut serta dalam aksi berbahaya itu.
Kepada pers, Rico menjelaskan, awalnya ia hendak pulang usai menjemput anaknya dari sekolah. “Peristiwa ini terjadi pada Kamis, 26 September 2024. Saat dalam perjalanan di Kampung Gotong Royong, Kecamatan Gunung Sugih, saya melihat kondisi motor yang diparkir di jalan dalam keadaan terhalang. Saat saya membuka kaca dan bertanya, korban meminta tolong karena motornya dicuri,” ujarnya.
Tanpa berpikir panjang, Rico segera memutar balik kendaraannya untuk mengejar para pelaku. “Spontan saya kejar mereka. Dalam mobil ada anak dan istri saya, sementara korban ikut mengejar menggunakan motor. Alhamdulillah, satu pelaku berhasil ditangkap di Jalan Baru Panggungan, Kecamatan Gunung Sugih,”tambahnya. Sabtu, 28 September 2024.
Setelah menangkap satu pelaku, Rico kemudian menghubungi rekan-rekannya di Polsek Gunung Sugih untuk melakukan penghadangan terhadap pelaku lainnya yang melarikan diri.
“Kami berhasil menjegat satu pelaku lagi, beserta motor korban. Sayangnya, dua pelaku lainnya berhasil kabur,” ungkapnya.
Dalam proses penangkapan, para pelaku sempat melakukan penembakan ke arah Rico dan korban. “Mereka sempat menembak sekali, tapi senjata apinya mengalami kerusakan entah karena habis peluru atau dibuang ke semak-semak. Namun, senjata api tersebut berhasil ditemukan kemudian,” jelas Rico.
Saat ini, para pelaku yang ditangkap telah diserahkan ke Polsek Tegineneng Polres Pesawaran untuk pemeriksaan lebih lanjut, sementara dua pelaku lainnya masih dalam pengejaran.
(BANG WAHYU)